Jumat, 31 Agustus 2012

DIY T-Shirt Necklace

Aksesories dari bahan kain memang selalu memiliki daya tarik tersendiri, terutama bagi mereka yang ingin tampil beda. Nah...belakangan ini, kalung dan aksesories yang terbuat dari kain mulai banyak diminati kaum hawa sebagai penunjang penampilan mereka sehari-hari. Salah satunya, kalung yang terbuat dari bahan kaos. Want to have it and make it on your own? yeaa...why not ^^ bikinnya termasuk mudah dan ngga pake ribeut kok, ngga perlu pake bahan kaos baru pun it's Ok...just find yourself an old unused T-shirt, kalian udah bisa bikin kalungnya. Lagipula, membuat sesuatu dari barang-barang dan bahan-bahan lama menjadi sesuatu yang baru itu menyenangkan looh! yupp the power of ri-Creare :D

Beberapa blog mungkin udah pernah membahas tutorial bikin kalung dari bahan kaos seperti ini, but let me share my own version... *penting amat ya ahahaha. 

Pertama-tama, siapkan beberapa alat dan bahan berikut :

  • Kaos/ T-Shirt lama yang udah ngga terpakai
  • Gunting kain yang tajam
  • Benang jahit
  • Lem kain 
  • Beads/mutiara/batu sintetis buat hiasan


Langkah Pertama,
Bentangkan kaos di permukaan yang datar, potong bagian keliman, kemudian potong-potong kaos secara horizontal atau vertikal *bebas lah* selebar kurleb 5 cm.










Langkah Kedua, 
Tarik potongan kaos tadi hingga meregang penuh, sampai bagian tepinya menggulung ke dalam. Siapkan dua lembaran kaos yg udah diregangkan untuk tambahan.








Langkah Ketiga,
Gabungkan semua lembaran tadi, Jahit atau ikat kedua ujungnya.










Langkah Keempat,
3 lembar kaos dijalin(dikepang) untuk bagian tali kalungnya. Lalu satukan dengan bagian lainnya yg udah digabung di atas. Lilit setiap sambungan keduanya dengan lembaran kaos tambahan yg udah disiapkan sebelumnya. Untuk memperkuat lilitan, sebelumnya berikan lem kain pada kedua sambungannya.




Dan...selesaii ^^
Gampang banget kan? Untuk mempercantik kalung T-Shirt kalian, tambahkan juga beberapa beads/mutiara atau batu sintetis seperti yg sy pakai. Bisa dijahit setelah kalungnya selesai atau bisa juga dimasukkan ke beberapa lembar kaos, sebelum digabungkan pd langkah ketiga. 

Ah ya, untuk memberikan kesan ngga beraturan, pada langkah keempat sebelum digabungkan dengan tali kalung yang dijalin (dikepang), gabungan lebaran kaos td diputar-putar berlawanan arah satu sisi dan sisi lainnya.


It's easy and cheaper, right? and it's fun too ^^
coba deh....

















Tidak ada komentar:

Posting Komentar